Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Umum » Ketua TP PKK Aceh Timur Buka Kegiatan Sosialisasi Adat Istiadat

Ketua TP PKK Aceh Timur Buka Kegiatan Sosialisasi Adat Istiadat

  • account_circle Admin
  • calendar_month Kam, 20 Nov 2025
  • visibility 1.022
  • comment 0 komentar

Aceh Timur – Ketua TP PKK Aceh Timur Ny. Lismawani Al-Farlaky, S.Pd.,M.Ag. membuka kegiatan Sosialisasi Adat Istiadat. Kegiatan yang digelar oleh Majelis Adat Aceh (MAA) Aceh Timur berlangsung di Aula Dinas Dayah, Aceh Timur , Kamis (20/11/2025).

“Saya selaku Ketua TP PKK kabupaten mengucapkan terima kasih kepada para narasumber yang telah bersedia meluangkan waktu untuk memberikan pemahaman tentang adat dan adat istiadat yang sangat bermanfaat bagi ibu–ibu pengurus TP PKK kecamatan dan desa dalam Kabupaten Aceh Timur,”sebut Lismawani Al-Farlaky yang juga Ketua Dekranasda Aceh Timur.

Ketua TP PKK Aceh Timur menambahkan, tujuan dilaksanakannya kegiatan sosialisasi adalah untuk menggali kekayaan khasanah sekaligus melestarikan kembali adat istiadat di tengah –tengah masyarakat.

Dengan dilaksanakannya sosialisasi ini diharapkan dapat mempererat tali silaturrahmi masyarakat di daerah Aceh Timur, khususnya untuk lebih mengenal adat dan adat istiadat islami, yang merupakan pageu syariah di masing–masing gampong atau kecamatan dalam Kabupaten Aceh Timur.

“Sosialisasi adat istiadat kali ini akan menyajikan materi tentang, kegiatan keseharian ibu-ibu dari putroe phang yang bertujuan untuk membangkitkan kembali adat lama, yang tidak pernah dilakukan lagi oleh ibu-ibu muda di Kabupaten Aaceh Timur seperti, peu ayon aneuk, boh gaca dan susun sirih. Menurut pandangan saya, apa yang kita selenggarakan pada hari ini merupakan suatu kegiatan yang sangat baik dan bermanfaat,” tutur Lismawani Al Farlaky.

Sementara Ketua Panitia, Herlina, SE pada kesempatan itu mengatakan, dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Adat Istiadat untuk memperkuat komitmen bersama dalam melestarikan, mengembangkan dan menghidupkan kembali nilai-nilai adat yang menjadi pondasi kehidupan sosial masyarakat di tengah derasnya arus modernisasi dan perkembangan teknologi.

“Peserta yang hadir untuk mengikuti kegiatan ini sebanyak 60 orang peserta terdiri dari ibu-ibu PKK kecamatan, dan putra-putri dari kecamatan yang memiliki keahlian di bidang seni menyusun sirih, menghias inai dan meu ayon aneuk,” sebut Herlina.

Hadir pada kegiatan tersebut, Wakil Ketua Dekranasda, Ny. Bd. Erni Handayani T. Zainal Abidin, S.Keb., Plt. Ketua DPW, Ny. Fauziah, SKM Adlinsyah, dan TP PKK desa.

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Menkomdigi Meutya Hafid Kenalkan Sekolah Garuda di Ambon, Polda Maluku Dukung Transformasi Digital Pendidikan

    Menkomdigi Meutya Hafid Kenalkan Sekolah Garuda di Ambon, Polda Maluku Dukung Transformasi Digital Pendidikan

    • calendar_month Rab, 8 Okt 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 99
    • 0Komentar

    POLDA MALUKJ – Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid melakukan kunjungan kerja ke SMA Negeri Siwalima Ambon, Maluku, Rabu (8/10/2025), dalam rangka memulai pengenalan Sekolah Garuda, sebuah inisiatif nasional untuk meningkatkan literasi digital dan menyiapkan generasi muda Indonesia menghadapi era transformasi teknologi. Kunjungan tersebut turut dihadiri oleh Irwasda Polda Maluku Kombes Pol. Marthin Luther […]

  • Polres Aceh Timur Ungkap Kasus Penyalahgunaan Narkotika, Amankan Sabu 920 Gram dan Tiga Tersangka

    Polres Aceh Timur Ungkap Kasus Penyalahgunaan Narkotika, Amankan Sabu 920 Gram dan Tiga Tersangka

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 60
    • 0Komentar

    Satresnarkoba Polres Aceh Timur, Polda Aceh berhasil mengungkap kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu dengan mengamankan tiga tersangka berinisial IR, 36 tahun, Wiraswasta, warga, Kecamatan Manyak Payed, Kabupaten Aceh Tamiang, SA, 41 tahun, Wiraswasta, warga Kecamatan Peureulak Timur dan DE, 32 Wiraswasta, warga Kecamatan Karang Pawitan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Pengungkapan ini dilakukan pada hari Rabu, […]

  • Bupati Al-Farlaky Terobos Pedalaman Pante Labu

    Bupati Al-Farlaky Terobos Pedalaman Pante Labu

    • calendar_month Sel, 9 Des 2025
    • account_circle R-H
    • visibility 2.476
    • 0Komentar

    Aceh Timur — Setelah sebelumnya menerobos pedalaman Lokop, Bupati Aceh Timur Iskandar Usman Al-Farlaky, S.H.I., M.Si., kembali melanjutkan misi kemanusiaannya ke wilayah pedalaman Pante Bidari, tepatnya Gampong Pante Labu, Senin, 8 Desember 2025. Dalam kunjungan ini, Bupati turut didampingi unsur muspika Kecamatan Pante Bidari dan disambut langsung oleh Keuchik beserta perangkat Gampong Pante Labu. Bupati […]

  • Dokter Di RSUD Zubir Mahmud Terima Penghargaan Nakes Teladan Dari Bupati Al-Farlaky

    Dokter Di RSUD Zubir Mahmud Terima Penghargaan Nakes Teladan Dari Bupati Al-Farlaky

    • calendar_month Rab, 12 Nov 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 66
    • 0Komentar

    Aceh Timur – Pemerintah Kabupaten Aceh Timur memberikan penghargaan kepada tenaga kesehatan teladan pada peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke- 61. Tena­ga kesehatan yang mendapatkan penghargaan ini mulai dari dokter hingga sanitarian terbaik dari Rumah Sakit Umum Daerah dan seluruh pusat pelayanan kesehatan di Aceh Timur. Peringatan HKN ke-61 ini dihadiri Bupati Al-Farlaky, Plt Sekda, […]

  • Bupati Al-Farlaky Kerahkan Alat Berat Bantu Tangani Longsor di Pedalaman Birem Bayeun

    Bupati Al-Farlaky Kerahkan Alat Berat Bantu Tangani Longsor di Pedalaman Birem Bayeun

    • calendar_month Jum, 7 Nov 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 55
    • 0Komentar

    Aceh Timur — Bupati Aceh Timur, Iskandar Usman Al-Farlaky, S.H.I., M.Si., menginstruksikan pengerahan alat berat untuk membantu penanganan tanah longsor di Gampong Alue Sentang, Kecamatan Birem Bayeun, Jumat (7/11/2025). Langkah cepat tersebut dilakukan setelah orang nomor satu di Aceh Timur itu menerima laporan dari Muspika Birem Bayeun terkait kondisi jalan yang tertimbun material longsor di […]

  • Stand Dekranasda Aceh Timur Dilirik Pengunjung MTQ Aceh di Pidie Jaya

    Stand Dekranasda Aceh Timur Dilirik Pengunjung MTQ Aceh di Pidie Jaya

    • calendar_month Kam, 6 Nov 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Pidie Jaya — Stand Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Aceh Timur ikut memeriahkan arena pameran Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXVI Tingkat Provinsi Aceh yang dipusatkan di Kabupaten Pidie Jaya. Sejak dibuka secara resmi oleh Gubernur Aceh,stand dari kabupaten di pantai timur Aceh ini menjadi salah satu yang paling banyak menarik perhatian pengunjung. Beragam produk […]

expand_less