Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Kepala BNPB di Aceh Timur, Bupati Al- Farlaky : Jangan Tinggalkan Kami Sendiri

Kepala BNPB di Aceh Timur, Bupati Al- Farlaky : Jangan Tinggalkan Kami Sendiri

  • account_circle R-H
  • calendar_month Rab, 17 Des 2025
  • visibility 3.714
  • comment 0 komentar

Aceh Timur – Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Dr. Suharyanto, S.Sos., M.M saat melakukan Pendampingan Darurat Bencana di Aceh Timur, Selasa (16/12/2025) mengatakan, pemerintah pusat akan membangun hunian sementara (Huntara) bagi korban banjir di kawasan tersebut.

Dalam kunjungan itu, Kepala BNPB melakuan pertemuan dengan Bupati Aceh Timur diwakili Wakil Bupati T. Zainal Abidin, S.Pd.I. M.H, Sekda, Adlinsyah, S.Sos, M.AP, Kapolres, AKBP Irwan Kurniadi,S.I.K, Dandim Letkol Inf Novi Widyanto, SE.

Hadir juga Kajari, Ibsaini, SH., MH, Danpos Lanal Idi Rayeuk, Letda Laut (L) Pariaman Manik, Asisten Dua Sekdakap Aceh Timur, Dr. Damawan Ali, ST, MISD, Anggota DPRK, Zul Fahmi, Plt. Kepala BPBD, dan sejumlah kepala OPD.

“Masyarakat korban banjir akan diberikan opsi, apakah menempati huntara atau tinggal di rumah saudaranya. Yang menumpang di rumah saudara akan diberikan kompensasi Rp500 ribu per bulan, selama enam bulan,” jelas Suharyanto

Menurunya, kompensasi akan diberikan hingga hunian tetap selesai dikerjakan. Hunian tetap katanya boleh dibangun di satu hamparan atau di lokasi mandiri yang ditunjuk oleh korban manjir. Dirinya meminta pemerintah jangan paksa korban banjir untuk menempati hunian sementara tersebut.

“Kami akan kawal hingga masyarakat terdampak terlayani, jangan biarkan korban banjir berlama-lama tiggal di tenda, hunian tetap harus segera dibangun dengan kualitas bagus, jangan dibangun asal-asalan,” minta Kepala BNPB.

Sementara, Bupati Aceh Timur Iskandar Usman Al-Farlaky, SHI. MSi di sela-sela mengantar bantuan untuk korban banjir di pedalaman Aceh Timur menyempatkan berbincang dengan Kepala BNPB melalui Video Call.

Bupati mengajak Kepala BNPB sama-sama untuk membangun kembali Aceh Timur pasca banjir bandang yang menghancurkan kawasan tersebut.

“Jangan tinggalkan kami sendirian, bantu kami untuk membangun kembali Aceh Timur, bantuan Pemerintah Pusat sangat kita diharapkan,” ujar Al-Farlaky.

Alfarlaky menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada BNPB serta jajaran TNI yang telah hadir langsung di lokasi bencana.

Bupati berharap dukungan Pemerintah Pusat dapat mempercepat proses pemulihan dan membantu masyarakat kembali menjalani aktivitas seperti biasa.

Usai melakukan pertemuan di Pendopo Buati Aceh Timur, Kepala BNPB didampingi Pemerintah Aceh Timur dan phak IOM menyerahkan bantuan secara simbolis kepada masyarakat korban banjir di Kecamatan Pante Bidari dan Simpang Ulim, Aceh Timur.

  • Penulis: R-H
  • Editor: Rahmad

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Aceh Timur Lepas 58 Kafilah MTQ ke Pidie Jaya

    Bupati Aceh Timur Lepas 58 Kafilah MTQ ke Pidie Jaya

    • calendar_month Kam, 30 Okt 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Aceh Timur – Bupati Aceh Timur melepas 58 Kafilah Kontingen Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Aceh Timur yang akan berlaga di Tingkat Provinsi Aceh di Kabupaten Pidie Jaya, Pelepasan kontingen MTQ Aceh Timur kamis 30 Oktober 2025, itu berlangsung di Aula Pendopo Bupati, Para peserta yang akan berlaga ditingkat Provinsi Aceh itu sebelum dilepas terlihat membaca […]

  • Bupati Al-Farlaky Akan Tindak Tegas Pedagang yang Jual Barang di Atas HET

    Bupati Al-Farlaky Akan Tindak Tegas Pedagang yang Jual Barang di Atas HET

    • calendar_month Jum, 5 Des 2025
    • account_circle R-H
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Aceh Timur — Bupati Aceh Timur, Iskandar Usman Al-Farlaky, S.H.I., M.Si., mengingatkan para pedagang di seluruh pasar daerah agar tidak menaikkan harga barang melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET). Penegasan itu disampaikan mengingat kondisi masyarakat yang hampir sepekan terakhir terdampak banjir besar di berbagai kecamatan.   “Laporkan kepada kami jika ada yang menjual barang di atas […]

  • Pipa Pertagas Bocor, Bupati Al-Farlaky Intruksi Perusahaan Segera Tangani

    Pipa Pertagas Bocor, Bupati Al-Farlaky Intruksi Perusahaan Segera Tangani

    • calendar_month Sab, 18 Okt 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Aceh Timur – Bupati Aceh Timur, Iskandar Usman Al-Farlaky, S.H.I., M.Si., menyoroti serius insiden kebocoran pipa gas milik Pertagas di Gampong Paya Tampah, Kecamatan Birem Bayeun. Ia langsung menginstruksikan pihak PT Pertamina Training Consultant (PTC) selaku pelaksana lapangan agar segera menuntaskan perbaikan di titik kebocoran dan memastikan keamanan warga sekitar. Kebocoran pipa tersebut diketahui milik […]

  • 5 Guru Aceh Timur Raih Penghargaan Apresiasi GTK 2025

    5 Guru Aceh Timur Raih Penghargaan Apresiasi GTK 2025

    • calendar_month Kam, 6 Nov 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 59
    • 0Komentar

    Banda Aceh — Ajang Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Tahun 2025 tingkat Provinsi Aceh resmi digelar di Hotel The Pade, Banda Aceh, Selasa malam, 4 November 2025. Pada ajang tersebut, Kabupaten Aceh Timur berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan membawa pulang lima penghargaan terbaik dari kategori Transformatif dan Dedikatif. Mereka adalah Ninawati, S.Pd. dari TK […]

  • Pencurian di Kios Azka Cell, Aceh Timur: Satu Keluarga Tertangkap Cctv

    Pencurian di Kios Azka Cell, Aceh Timur: Satu Keluarga Tertangkap Cctv

    • calendar_month Kam, 13 Nov 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 1.244
    • 0Komentar

    Aceh Timur – Kejadian pencurian terjadi di Kios Azka Cell, kota Alue Bu, Peureulak Barat, kabupaten Aceh Timur, pada Kamis (13/11/2025) sekitar jam 11:00 WIB. Pelaku pencurian tersebut terdiri dari satu keluarga, yaitu bapak, dua anak, dan ibu, yang menggunakan motor sejenis Genio. Menurut rekaman cctv-nya mereka para pelaku beraksi dengan modus berpura-pura menjadi pembeli. […]

  • Bupati Al-Farlaky Pimpin Rakor Evaluasi Pelayanan Kesehatan Program JKN di Aceh Timur

    Bupati Al-Farlaky Pimpin Rakor Evaluasi Pelayanan Kesehatan Program JKN di Aceh Timur

    • calendar_month Jum, 17 Okt 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Aceh Timur — Bupati Aceh Timur, H. Iskandar Usman Al-Farlaky, S.H.I., M.Si memimpin rapat koordinasi dan evaluasi pelayanan kesehatan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di Kabupaten Aceh Timur tahun 2025. Kegiatan tersebut diikuti oleh para asisten, direktur RSUD Zubir Mahmud, Direktur SAAS , Kepala Dinas Kesehatan, perwakilan BPJS Kesehatan, para kepala Puskesmas se Kabupaten Aceh […]

expand_less